Review Materi Bunda Sayang Sesi #4: MEMAHAMI GAYA BELAJAR ANAK

by - 3:42 PM


Jika mengingat kembali masa sekolah dulu, memang benar, banyak perbedaan tipe dan gaya belajar teman-teman saya. Bahkan, ada yang dianggap "kurang pandai" karena ia yang banyak bergerak saat belajar, atau cenderung dianggap mengganggu teman-teman. Anak yang duduk diam, belajar dan fokus memperhatikan gurulah anak yang pandai. Ternyata semua salah, memang itulah uniknya setiap orang dengan keunikan gaya belajar masing-masing. Astaghfirullah..

Dengan mengetahui ilmu gaya belajar anak, kita menjadi semakin memahami bagaimana cara mendampingi anak untuk belajar yang klop dengan gayanya. Kalau tidak klop, apakah ia bisa belajar dengan suka cita? Atau malah belajar menjadi beban baginya?

Hal ini yang saya pelajari dari materi kelas Bunda Sayang Sesi #4 ini, ilmu yang sangat saya butuhkan untuk mendampingi anak-anak dalam belajar. Ada 3 modalitas cara belajar anak, yaitu visual (belajar dengan cara melihat), auditory (belajar dengan cara mendengar) dan kinestetik (belajar dengan cara bergerak, bekerja dan menyentuh). Di materi kali ini insyaAllah dibahas detail agar kita bisa mencapai hal-hal penting yang menjadi tujuan anak-anak belajar.

"Setiap anak PASTI BISA belajar dengan baik, setiap anak belajar dengan CARA yang BERBEDA..", Materi Kelas Bunda Sayang Sesi #4.

Untuk memulai game level 4, saya mencoba menelaah kembali, bagaimana sebenarnya gaya belajar Aal (3 tahun, 9 bulan). Selama ini saya sudah menerka, gaya belajar Aal visual auditory (melihat dan mendengar). Karena ia tampak nyaman belajar dengan cara melihat, mendengar, bisa melalui video dan suara. Berbicara, berdiskusi, bercerita adalah cara terbaik untuk "mengomel" padanya. Ketika mendapatkan test gaya belajar melalui beberapa checklist, hasilnya ternyata adalah auditory (mendengar).

Checklist Gaya Belajar Aal

Semoga dengan adanya game level 4 nanti gaya belajar Aal bisa semakin terdeteksi dengan tepat, agar saya bisa mendampinginya belajar dengan cara yang pas. Semoga Aal bisa terus menjadi anak yang mau belajar dan mau kembali belajar, anak pembelajar sesuai dengan fitrahnya.

"Don't Teach Me, I Love to Learn.."

Bismillah, siap menerima tantangan game level 4..

Juli Yastuti
Kelas Bunda Sayang Batch#3 - Sumatera 1

You May Also Like

0 comments