Blogger Kepri di Grand Opening Roti Duo (17/3/2018). |
Grand Opening Roti Duo
Murah Harganya, Double Enaknya!
Pertama kali melihat foto Roti Duo saat pre-launching, saya penasaran dengan rasanya. Terlihat seperti di gambar, roti yang sangat besar dengan selai yang meluber. Alhamdulillah saya hadir saat acara Grand Opening Roti Duo pada hari Sabtu, 17 Maret 2018 lalu.Foto saat pre-launching Roti Duo di Tea Box Cafe. Sumber: IG @rotiduobatam |
Kurang lebih acara grand opening dimulai pukul 10.00 WIB. Dibuka oleh Bapak Yan Prambudi selaku Manager Marketing, kemudian dilanjutkan oleh sambutan dari Bapak Rahmat selaku perwakilan tim management Roti Duo. Tidak lupa juga acara ini diiringi oleh do'a, dan yang ditunggu-tunggu adalah pemotongan pita sebagai tanda bahwa Roti Duo resmi dibuka.
Aal dan Maryam ikut menunggu Roti Duo dibuka. |
Pak Rahmat, perwakilan tim management Roti Duo memberi sambutan. |
Pemotongan pita, Roti Duo resmi dibuka. |
Seletah pemotongan tumpeng, Bapak Rahmat berfoto dengan Bapak Ketua RT. |
Penyerahan nasi tumpeng untuk perwakilan ibu-ibu frontliner. |
Acara berlangsung sederhana dan seru. Sejak pagi, beberapa masyarakat sudah menunggu Roti Duo untuk segera dibuka. Selain karena penasaran dengan rasanya, mereka juga menanti undian trip ke Pulau Abang untuk 5 orang yang beruntung. Selamat bagi para pemenang. Wah, saya juga mau ke Pulau Abang. Hehehe.
Para pemenang undian trip ke Pulau Abang. Sumber: IG @rotiduobatam |
Apa itu Roti Duo?
Mayoritas kita adalah penikmat cemilan, salah satunya roti. Apalagi emak-emak seperti saya yang sering merasa lapar karenaRoti Duo hadir dengan sensasi yang unik. Dengan komposisi yang terdiri dari tepung berprotein tinggi, gula, susu bubuk, telur dan ragi. Roti tawar berukuran besar ini bertabur choco chip dengan tambahan parutan keju di atas rotinya. Ditambah lagi dengan beberapa varian selai, diantaranya yaitu ceres, srikaya, coklat, dan keju. Sesuai namanya, roti tawar berukuran besar ini dibelah dua lalu dioleskan selai sesuai varian pilihan kita.
"Murah Harganya, Double Enaknya!"
Begitulah tagline Roti Duo yang menggambarkan kenikmatannya. Roti yang berukuran besar itu bisa kita dapatkan hanya dengan Rp15.000 - Rp35.000 saja! Murah banget, kan? Sudah puas untuk makan bersama teman-teman dan keluarga.
Bagaimana Cara Membeli Roti Duo?
Cara membeli Roti Duo ini juga unik, loh. Pertama, kita datang dan langsung memilih varian rasa terlebih dahulu. Jangan lupa untuk langsung membayar, ya! Hehehe. Setelah itu, kita akan mendapatkan 2 struk yang sudah tercantum nama kita. Satu struk kita serahkan kepada pegawai, satu struk lagi kita pegang untuk pengambilan roti.Kita bisa melihat secara langsung ketika pegawai mengolesi selai. Setelah nama kita dipanggil, barulah kita bisa membawa pulang Roti Duo untuk segera dinikmati.
Antrian panjang pembeli Roti Duo. |
Misi Sosial Roti Duo
Roti Duo ingin membantu perkembangan perekonomian masyarakat. Salah satunya dengan cara memberdayakan ibu-ibu berusia 35 hingga 40 tahunan ke atas sebagai frontliner atau pegawai yang akan melayani pembeli. Menurut saya ini anti-mainstream, karena kebanyakan frontliner adalah wanita-wanita muda yang berparas menarik. Di Roti Duo, kita akan dilayani oleh ibu-ibu strong yang ramah dan pastinya tak kalah menarik. Salut dengan Roti Duo!Seorang ibu pegawai dengan ramah melayani Aal yang ingin membeli. |
Ibu-ibu strong yang akan melayani pembeli. |
ROTI DUO
www.rotiduo.com
IG: @rotiduobatam
Alamat: Pertokoan Botania Garden Blok A4 No.1 Batam Centre
Open Store 07.00 - 22.00 WIB
17 comments
Memang mantap ini roti duo.
ReplyDeleteBesaaaarr dan fillingnya gk pelit !
Syedap
Kenyang ya buk...hehe
Deleteduh.... tengok fotonya langsung... ces,.......
ReplyDeleteKuy, langsung coba sini mbak...
DeleteItu rotinya gede, kayanya enakkkk... ih jadi pengen... yummmm
ReplyDeleteDicoba yuk kak. Makannya hrs rame2 kak, kalo sendiri, berat kak... Gede..hehehe
Deletesimple ya rotinya.. tapi hebat pemiliknya mau pakai sistem open kitchen gitu. kan jadi gampang nyonteksnyaa.. hihihi. kalau ke batam, nyobain roti duo aah...
ReplyDeleteHihihi nyonteks... Harus cobain!
Deleteduh sayang banget kemarin anak, agak panas
ReplyDeletejadi belum bisa datang untuk kedua kali nya di acara roti duo batam
hiks hiks
ngiler banget dah ... lihat postingan ini
Salut sama misi sosialnya, semoga tujuan positif ini banyak ditiru pengusaha lain.
ReplyDeleteIya termasuk murah ini. Ukuran rotinya gede gitu. Bisa buat berdua, bertiga atau buat sekeluarga!
ReplyDeleteMurah dan enak, kesukaan banget ini mah.
ReplyDeleteEmang mantap banget nih roti duo, menggunggah selera.
ReplyDeletelihat roti gede montok gitu antara pengen makan sama pengen tidur.. mirip bantal
ReplyDeleteSaya kok kayak kenal dengan model roti duo yang di foto nomor 2 dari atas itu. Hehe.
ReplyDeleteroti duo batam, interesting name for the new food that arrived in batam, because of your review, it delivered my sense to explore about the taste of this bread.
ReplyDeletewait for me roti duo batam, i will come for you
Penasaran banget saya mau nyoba
ReplyDeletePasti lezaat nih