Tips Aman Staycation Selama Masa Pandemi
Tips Aman Staycation Selama Masa Pandemi - Sudah hampir 2 tahun pandemi melanda. Selama itu pula kita lebih banyak menghabiskan waktu di rumah saja. Termasuk masanya liburan pun, kita pasti mikir-mikir yaa kalau mau jalan-jalan kayak dulu. Entah hanya sekedar ngemall, ke pantai, keluar kota apalagi.
Tidak dipungkiri, rasa bosan pasti sering muncul jika sudah kelamaan di rumah saja. Kalau dipiki-pikir, ngapain yaa ngisi waktu liburan nanti? Atau, kemana ya liburan nanti? Kayaknya staycation bisa jadi jawaban, deh. Tapi, ada banyak hal yang harus kita perhatikan nih, biar kita tetap aman staycation selama masa pandemi gini.
Tips Aman Staycation Selama Masa Pandemi menurut ceritaumi.com:
1. Pilih waktu yang tepat agar terhindar dari keramaian.
Pergi ke tempat wisata di hari libur atau tanggal merah adalah satu hal yang keluarga saya hindari, bahkan dari sebelum adanya pandemi. Sudah pasti tempat wisata itu ramai. Belum lagi kalau jalanan macet yang membuat kita jadi kurang menikmati liburan alias bad mood. Staycation pun begitu, pasti ramai tamu baik tamu dari lokal maupun dari luar.
Kalau mau yang sepi banget, coba staycation di hari kerja (Senin-Kamis). Kalau tidak bisa di hari itu, boleh saat weekend tapi hindari tanggal merah dan awal-awal bulan, dimana orang-orang baru pada gajian.
2. Pelajari staycation yang akan dituju.
Cari tahu di google, sosial media atau kita bisa telepon langsung staycation yang dituju, apakah staycation tersebut menerapkan protokol kesehatan yang tepat, apakah makanan di restaurant bisa diantarkan ke kamar, apakah kamar selalu distrerilisasi atau semprot disinfektan setelah tamu sebelumnya check out, bagaimana sirkulasi udara di kamar atau di fasilitas hotel seperti restaurant, ruang bermain anak dan sebagainya.
3. Siapkan bekal untuk cemilan sore, makan malam dan sarapan instan besok paginya (jaga-jaga kalau restaurant ramai).
Ini tips keluarga saya kalau staycation di masa pandemi. Bawa bekal sendiri untuk cemilan sore seperti roti, biskuit dan lain-lain. Lalu bekal sendiri untuk makan malam agar tidak perlu makan malam keluar hotel, biasanya saya bekali nasi putih serta lauk pauk yang tahan disimpan sampai malam. Bahkan kami juga membawa alat makan sendiri untuk makan bareng di dalam kamar atau di balkon hotel bersama-sama. Siapkan juga perbekalan untuk sarapan pagi harinya, untuk jaga-jaga apabila restaurant ramai dan hotel tidak menyediakan layanan pesan antar sarapan pagi ke kamar tamu. Bekal sarapan yang biasanya kami bawa adalah sereal plus susu uht kotak, roti bisa juga dengan selainya, atau mie instan. Kalau sarapan di restaurant hotel, pilih tempat duduk dan meja di luar ruangan dan tidak berdekatan dengan tamu lainnya. Memang agak worry kalau di restaurant ini, karena kita harus melepas masker saat makan, kan? So, kita harus ekstra jaga-jaga.
4. Hindari spot-spot yang ramai.
Setiap hotel pasti punya banyak fasilitas, pilih fasilitas yang dominan di luar ruangan dan jangan nibrung di keramaian. Misalnya, hindari berenang saat ramai tamu yang juga sedang berenang. Karena berenang nggak mungkin pakai masker, kan? Akan lebih baik jika kita memilih hotel atau resort yang bertema pantai atau memiliki privat beach (karena lokasi saya di Batam), jadi fasilitas lebih luas dan banyak area yang bisa kita explore di ruangan terbuka.
5. Patuhi protokol kesehatan.
Kita harus selalu mematuhi protokol kesehatan seperti rajin mencuci tangan pakai sabun atau hand sanitizer, memakai masker (lebih baik 2 masker untuk sekarang) dan menjaga jarak dari orang lain atau keramaian. Bisa juga selalu sedia disinfektan di dalam tas ya, untuk membersihkan fasilitas umum yang hendak kita gunakan seperti toilet umum misalnya. Dengan mematuhi protokol kesehatan, insyaAllah kita berupaya menjaga diri kita sendiri, keluarga kita dan juga orang lain.
---
Itu dia 5 tips aman staycation selama di masa pandemi menurut saya, jika ada yang kurang, silahkan di tambahi di kolom komentar, yaa.. Selain tips aman staycation selama masa pandemi, saya akan berikan 3 rekomendasi hotel atau resort yang boleh dipilih ketika kita ingin staycation. Ketiga rekomendasi hotel dan resort ini berdasarkan pengalaman pribadi, bukan berarti hotel dan resort lain tidak recommended, yaa..
3 Rekomendasi Hotel Atau Resort Yang Nyaman Dipilih Selama Masa Pandemi:
1. Radisson Hotel
Radisson Hotel sangat memperhatikan protokol kesehatan sebagai pelayanan terbaik selama masa pandemi. Kamar selalu disemprot disinfektan setelah tamu check out, bahkan remote TV saja dibungkus dan disegel sebagai tanda sudah disterilisasi. Setiap kamar juga disediakan 2 hand sanitizer ukuran saku untuk para tamu. Tersedia juga kursi dan meja restaurant di luar ruangan menghadap ke kolam renang dan pemandangan lapangan golf Bukit Indah Sukajadi.
2. Harris Resort Barelang
Harris Resort Barelang mendapatkan sertifikat pelaksanaan protokol kesehatan dari pemerintah Kota Batam sebagai apresiasi karena sudah menerapkan protokol kesehatan sejak awal pandemi bagi para tamu dan karyawannya. (Sumber: Buka di sini)
Harris Resort Barelang mempunyai kamar-kamar yang berbalkon luas dengan sirkulasi udara sangat baik, fasilitas luar ruangan juga banyak dan luas, punya private beach, 3 kolam renang di luar ruangan yang luas, restaurant yang terbuka dan mempunyai sirkulasi udara yang sangat baik, disediakan sarung tangan untuk tamu yang digunakan saat mengambil makanan/breakfast dan banyak spot di luar ruangan yang bisa kita explore dan menghindari keramaian.
3. Batam View Resort
Batam View Resort termasuk resort senior yang ada di Batam. Area villa sangat luas dan indah untuk sekedar berjalan-jalan kaki, punya 2 kolam renang di luar ruangan, area bermain anak di taman terbuka, private beach beserta area bermain volly pantai dan banyak lagi.
---
Itu dia 3 rekomendasi hotel dan resort berdasarkan pengalaman pribadi, kalau ada rekomendasi hotel dan resort lain boleh tulis di kolom komentar, yaa..
Sekian dulu tulisan kali ini tentang tips aman staycation selama masa pandemi, plus 3 rekomendasi hotel dan resort yang boleh dipilih untuk mencuri-curi liburan saat masa pandemi. Semoga bermanfaat, yaa.
Segitunya kita menjaga protokol kesehatan agar terhindar dari virus yang sedang mewabah, bahkan saat ini lebih ganas. Bukan lebay, tetapi kita memaksimalkan ikhtiar.
Tetap semangat, kalau bisa stay at home aja, kalau ingin liburan tipis-tpis bolehlah staycation saja. Hihi.
Terima kasih sudah membaca sampai akhir.. :)
0 comments